Pakan dehidrasi UE: Proses Produksi Bal

Kami akan membawa anda ke tahap akhir dari produksi alfalfa dehidrasi UE, dimana kualitas dan perawatan memastikan setiap bal dioptimalkan untuk penyimpanan, pengangkutan, dan nilai pakan.

Tahap akhir dari produksi: kompresi menjadi bal
Setelah alfalfa dikeringkan dan didinginkan, kemudian alfalfa dikompresi menjadi bal untuk melindungi kualitas nutrisinya dan memastikan penanganan yang aman. Bal ini ideal untuk penyimpanan jangka panjang, menjaga stabilitas selama berbulan-bulan dan bahkan bertahun-tahun dalam kondisi yang optimal. Daya tahan ini juga membuat alfalfa dehidrasi UE menjadi opsi utama untuk ekspor untuk dipasarkan di seluruh dunia.

Penjagaan kualitas
Selama dehidrasi, alfalfa sedikit menggelap dan berubah menjadi padat, bentuknya rata dengan Panjang serat 10 sampai 20 cm. Daun mungkin terlihat agak hancur karena kompresi, namun ini tidak akan mempengaruhi nilai pakan atau kandungan nutrisi produk. Pada kenyataannya, pemrosesan yang hati-hati ini membantu melindungi nutrisi penting yang membuat alfalfa UE menjadi pakan berkualitas tinggi.

Dioptimalisasi untuk penanganan dan identifikasi yang sesuai
Untuk memastikan pengawasan kualitas lebih lanjut, banyak pemasok menempelkan tag identifikasi pada bal, dengan menambahkan penutup pelindung untuk menjaga bal selama pengangkutan. Bal dapat berbentuk besar (750-800kg), sedang (350-400kg) dan kecil (50kg ke bawah)

Pelajari lebih lanjut tentang proses yang teliti dibalik alfalfa dehidrasi UE, Dimana masing-masing bal menunjukan standar dan komitmen yang tinggi terhadap kualitas yang menegaskan produk agrikultur UE.

Scroll to Top